Selasa, 12 November 2013

Sekda Buka Rangkaian Kegiatan HUT Korpri



KAPUAS NEWS - Sekda Kabupaten Kapuas Sanijan secara resmi membuka rangkaian kegiatan yang digelar dalam rangka peringatan HUT ke-42 Korpri di Halaman Kantor Bupati Kapuas, Selasa (12/11) pagi. Kegiatan ini diawali dengan upacara singkat yang diikuti oleh para peserta lomba olahraga termasuk sejumlah kepada SKPD.

Saat memberikan sambutan secara singkat, Sekda Kapuas Sanijan mengatakan peringatan HUT Korpri ini sebagai momentum untuk terus menerus meneguhkan fungsinya sebagai perekat dan pemersatu Negara Kesatuan Republik Indonesia. Untuk itu Korpri tetap meneguhkan semangat netralitas dan menjaga integritas serta meningkatkan profesionalisme guna mendukung keberhasilan reformasi reformasi birokrasi.
“Saat ini kita telah memiliki perda tentang organisasi dan tata laksana Sekretariat Korpri Kapuas untuk optimalisasi pelaksanaan tugas pemberian dukungan teknis operasional dan administrasi terhadap korps Pegawai RI di lingkungan Pemkab Kapuas perlu dibentuk Sekretariat Dewan Pengurus Kabupaten Korps Pegawai RI,” jelasnya.
Sementara itu ditempat yang sama Sekretaris HUT ke 42 Korpri Tahun 2013, Perry Noah menjelaskan rangakaian kegiatan meliputi ziarah ke taman makam pahlawan tanggal 28 November dan dilanjutkan upacara bendera pada tanggal 29 November.
Kemudian bakti sosial berupa sunatan massal yang dilaksanakan di Puskesmas Selat. Selanjutnya pertandingan dan perlombaan diantarnta pertandingan futsal, tarik tambang dan perlombaan persatuan baris berbaris. “Kami berharap PNS yang tergabung dalam Korpri dapat ikut serta memeriahkan dan mengikuti kegiatan,” tuturnya.
Adapun tema yang diangkat adalah dengan semangat profesionalisme dan netralitas, Korpri mendukung keberhasilan pelaksanaan reformasi birokrasi untuk menjaga stabilitas politik dan pertumbuhan ekonomi guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat. (Hms)